6 Orang akan Diobservasi, 1 Orang di Bawa ke Ruang Isolasi RSUD PH
Inhiltoday.com-Sebanyak tujuh orang dibawa menggunakan ambulance, dimana satu orang diantaranya diduga suspect corona.
Enam dari tujuh orang yang dibawa tersebut akan diobservasi dan sementara ini berada di rumah singgah milik Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).
Berdasarkan informasi yang berhasil dikumpulkan, keenamnya akan diobservasi karena berasal dari kapal yang sama dengan salah satu pasien yang diduga suspect corona.
Belum ada pernyataan resmi terkait kejadian ini, namun tujuh orang tersebut diketahui merupakan ABK yang membawa kapal dari Malaysia.
0 Response to "6 Orang akan Diobservasi, 1 Orang di Bawa ke Ruang Isolasi RSUD PH"
Post a Comment