Tahap Kompetensi Bidang untuk Seleksi Calon Sekdakab dan Kadis Inhil, 18 Gagal dan 42 Lolos
Inhiltoday.com-Sebelumnya, sebanyak 60 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti assesment seleksi Jabatan Tinggi Pratama (JTP) tahap seleksi Kompetensi Bidang (Penulisan Makalah, Presentasi dan Wawancara).
Dari 60 orang tersebut, 18 orang dinyatakan gagal dan 42 orang lolos.
Penetapan hasil seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama ini berdasarkan keputusan panitia seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemkab Inhil tahun 2020 Nomor: Kpts. 03/Pansel/Jpt-Kab Inhil/2020 tanggal 28 September 2020.
Seperti yang dijelaskan Kepala Badan Kepegawaian dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Inhil, Fauzar sebelumnya, bahawa ada 14 JTP yang akan diisi.
Adapun 14 jabatan yang dibuka tersebut adalah Sekretaris Daerah, Sekretaris Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Perikanan, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian.
Kepala Dinas Komunikasi, Informatika Persandian dan Statistik, Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Kepala Badan Pendapatan Daerah, Kepala Dinas Sosial dan Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik.
“Khusus untuk pelantikan Kadis Sosial da Kaban Kesbangpol yang terpilih dilakukan setelah Pejabat Definitif saat ini memasuki batas usia pensiun,” jelasnya.
0 Response to "Tahap Kompetensi Bidang untuk Seleksi Calon Sekdakab dan Kadis Inhil, 18 Gagal dan 42 Lolos "
Post a Comment